Awal Tahun Mubosta Raih Medali Emas

FASCO.ID – Tapak Suci salah satu dari sekian banyak ekstrakulikuler di SMP Muhammadiyah 9 Boarding School Tanggulangin-Sidoarjo (Mubosta). Ekstrakulikuler ini ada sebagai bentuk latihan pertahanan diri mereka. Untuk mengasah kemampuan, anak-anak dilatih agar mampu menjuarai lomba-lomba, baik di tingkat nasional, bahkan internasional.

Pada awal tahun 2023, Ponpes An-Nur Sidoarjo berkesempatan mengikuti perlombaan Tapak suci Internasional. Puluhan santri pun berangkat ke Bandung untuk mengikuti kejuaraan ini (7-9/1/2023).

Bandung Internasional Championship adalah nama dari perlombaan ini. Keisaling Cinta, sebagai santri Ponpes An-Nur, membuka perlombaan seni tangan kosong dan membawa kemenangan sebagai juara satu.

Alhamdulillah, pada turnamen kali ini, kami membawa pulang 4 mendali emas, 7 perak, 13 perunggu dan ananda Dimas Pasya Islami juga pulang membawa piala Pemain Terbaik.

“Selamat dan sukses kami sampaikan kepada semua putra-putri kami santri Ponpes An-Nur yang hebat. Semoga ilmu dan pengalaman yang  didapatkan menjadi berkah, bermanfaat, dan mampu mengantarkan mereka menjadi anak yang sholih dan sholihah,” ucap Salah satu Wali santri.

“Kalau kalian bisa mendapatkan juara, saya ajak jalan-jalan keliling kota Bandung,” kata Pak Rizal, salah seorang pelatih kebanggaan Anak-anak, Mereka pun bersorak bahagia saat mendengarkan reward dari salah seorang pelatihnya.

Mereka bertanding dengan penuh semangat. “Kami sangat bangga melihat anak-anak yang sudah berjuang mendapatkan kemenangan,” celetuk Ustdh Izza, salah satu pelatih tapak suci setelah mereka bertanding.

Setelah pertandingan selesai, mereka melanjutkan perjalanan berkeliling kota Bandung sebagai hadiah dari kemenangan. Penulis: Rizqiyah Rosanda

Baca Juga :  Logis, Kalau An Nur ini Pesantren Ramah Anak.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

22FansLike
113FollowersFollow
SubscribersSubscribe
- Advertisement -

Latest Articles