Smamita MOU Dengan Pusat Bahasa Unesa

Guna meningkatkan mutu dan mengembangkan sayap kelanjutan dunia pendidikan, SMA Muhammadiyah 1 Taman Sidoarjo (Smamita) melakukan penjajakan kerja sama dengan Pusat Bahasa Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Kamis (16/9/2021).

Ditahap awal ini, Smamita meminta Pusat Bahasa Unesa sebagai lembaga terpercaya untuk melaksanakan kegiatan tes TOEFL-ITP bagi siswa kelas Excellent. Dimana kelas Excellent ini merupakan kelas khusus yang mewajibkan siswanya menggunakan bahasa inggris dalam pembelajarannya, dalam artian kelas khusus berstandar Internasional

Waka Kurikulum Smamita Irma Rusdiana mengatakan bahwa kelas Excellent ini merupakan program baru. “Pembentukan program kelas Excellent di Smamita masih tergolong baru, ya berjalan selama hampir 3 tahun. Setiap jenjang kelas masih terdapat 1 kelas Excellent, kedepannya memang keinginannya bisa menambah kelas Excellent lagi di setiap jenjang kelas. Jadi memang belum ada lulusannya dari kelas ini, tahun depan baru ada lulusan pertama,”pungkasnya.

Beliau menambahkan jika pembentukan kelas Excellent bertujuan untuk membuat kelas Internasional. “Kelas ini merupakan program kelas Internasional, nah selain selalu diajarkan bahasa inggris juga diajarkan bahasa jepang secara khusus. Jadi selain pintar berbahasa inggris, juga bisa lancar berbasa jepang. Guru-guru bahasa tersebut juga didatangkan langsung dari orang luar negeri, ya meskipun sekarang pembelajarannya masih secara daring,”ujarnya.

Bu Irma, panggilannya, menjelaskan jika bentuk Kerjasama dengan pusat bahasa ini masih yang pertama kali. “Kerjasama dengan pusat bahasa Unesa dalam hal TOEFL-ITP, masih pertama kalinya. Ya tentunya untuk menunjang peningkatan berbahasa inggris siswa dari kelas Excellent. Luarannya diharapkan anak-anak kelas ini bisa sangat berbakat dalam bahasa inggris, selain bisa berbicara menggunakan bahasa inggris juga dapat menguasai TOEFL-ITP,”tambahnya.

Baca Juga :  Tetap Muslimah, Walau Banyak Tawaran Job Modeling

Pada kesempatan yang sama, Drs. Suwarno Imam Samsul., M.Pd kepala Pusat Bahasa Unesa mengatakan, ini bagian awal Smamita bekerja sama untuk saling meningkatkan mutu pendidikan bagi siswa, yang kemudian disusul untuk para pendidik dan tenaga kependidikan.

Baca Juga :  Sempat Ada Buaya, Tapi Dua Medali Emas untuk Sultan SMPM Duta

“Saya sangat mendukung kerjasama ini, apalagi dalam hal TOEFL-ITP. Ini memang awal Smamita untuk bekerja sama saling meningkatkan mutu pendidikan bagi siswanya, jangka panjang ya bisa disusul dengan para pendidik dan tenaga kependidikannya. Sangat luar biasa tentunya,”tegasnya.

Sementara, Emil Mukhtar Efendi, Humas Smamita menyambut baik kerjasama ini, yang Insya Allah akan dilanjutkan ditingkatan Lembaga, yakni Kerjasama Rektor Universitas dan Kepala Smamita.

“Kerjasama ini sebagai upaya peningkatan sekolah, tentunya agar Smamita menjadi sekolah yang bermutu dan mempunyai daya saing tinggi,”tambahnya. Niar/Humas

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

22FansLike
113FollowersFollow
SubscribersSubscribe
- Advertisement -

Latest Articles